Tuesday, 22 November 2022

Tempat Gabut

HOLIDAY TRAVEL – TRAVEL BLOG – WISATA ALAM – NATURE PLACE – TRAVEL VLOG – TRAVELL NEWS

Dieng Plateau

Dieng Plateau Wisata Di Dieng Jawa Tengah


Dieng Plateau Wisata Di Dieng Jawa Tengah

Dieng Plateau atau dataran tinggi Dieng adalah salah satu situs bersejarah paling terkenal di Indonesia.

Dataran ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia, karena dikenal dengan pesona alamnya yang indah di Pulau Jawa yang dikelilingi oleh hijau pegunungan dan hamparan awan.

Dieng Plateau
Dieng Plateau

Hal itu membuat Dieng memiliki udara dingin yang segar. Selain alamnya yang elok tiada dua, Dieng juga menyimpan banyak objek wisata geologi dan sejarah yang menarik untuk dikunjungi. Beberapa tempat wisata di dieng yaitu kawah, telaga, dan komplek kawasan Candi Hindu yang mampu menarik para wisatawan untuk berkunjung kembali. Bukan hanya dikenal oleh negeri sendiri, namun nama Dieng juga telah bergaung hingga ke negeri seberang.

Dieng terletak di sebelah barat Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing, Dieng merupakan kawasan vulkanik aktif yang juga gunung api raksasa berbentuk dataran luas dengan panjang kurang lebih 9 mil (14 km) dan lebar 4 mil (6 km) memanjang dari arah barat daya-tenggara. Ketinggian Dieng mencapai 2000 Meter di atas permukaan laut. Harga tiket masuk wisata Dieng mulai dari Rp5.000 /orang.

Tempat wisata di Dieng buka setiap hari mulai jam 07.00-17.00 Wib, kecuali destinasi sunirse Sikunir jam 03.00 pagi sudah buka.

Tempat wisata menarik di Dieng, seperti: Batu Ratapan Angin, Sunirse Sikunir, Candi Arjuna, Kawah Sikidang, Telaga Warna, G. Prau, dan masih banyak lagi. Wisata buatan di Dieng dibangun untuk menunjang aktivitas pariwisata di kawasan tersebut, seperti: Dieng Plateau TheaterMuseum KailasaD-Qiano Water Park dan Gardu Pandang Tieng .

Masih banyak obyek wisata lain di Dieng seperti Ondo BudhoTuk Bimo LukarWatu KelirSumur JalatundaBimo LukarGua JimatGua SemarGua Jaran, Sumber air panas (Sirawe), Air Terjun SiraweSikarimSelokaAgrowisata Tambi dan Pemandian Air Panas Bitingan.

Semua destinasi wisata tersebut tersebar di kawasan poros dan jeruji Dieng yang masuk dalam ranah Kabupaten Banjarnegara dan Wonosobo.  

Dieng Plateau dengan segala fenomena alam dan budayanya menjadikan siapapun yang berkunjung merasa kagum, jaman dulu kala beberapa warga berkebangsaan Belanda sering mendatangi destinasi wisata Dieng tentunya bukan tanpa alasan bahkan mereka berani mempromosikan ke Negara-negara Eropa agar mau mengunjungi Dataran Tinggi Dieng.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Admin

Donec et mi molestie, bibendum metus et, vulputate enim. Duis congue varius interdum. Suspendisse potenti. Quisque et faucibus enim. Quisque sagittis turpis neque. Quisque commodo quam sed arcu hendrerit, id varius mauris accumsan.

Archives